Saat Kamu Membandingkan Diri mu Dengan Orang Lain, Maka Pada Saat Itulah Kamu Sedang Merendahkan Dirimu Sendiri...

Selasa, 10 April 2012

Cara Membagi Partisi Hardisk Dengan Windows 7 Tanpa Software



Partisi hardisk artinya membagi hardisk dalam beberapa bagian, hal ini penting dilakukan untuk memisahkan data-data yang dimiliki. Penyimpanan data secara terpisah di maksudkan untuk memudahkan pencarian. Selain itu jika terjadi kerusakan pada sistem oprasi maka data-data penting yang disimpan pada partisi yang lain dapat terselamatkan.

Dengan melakukan partisi hardisk akan mempermudah melakukan pemeliharaan karena kapasitas hardisk telah di pecah menjadi bagian-bagian kecil. Sehingga mempercepat melakukan proses pembersihan, merapikan data serta menangani virus yang menyerang komputer.

Partisi tanpa menggunakan sofware pembantu merupakan salah satu pengembangan dari windows 7 ketimbang generasi sebelumnya misalnya, windows xp. Pada generasi Windows sebelumnya untuk mempartisi harddisk harus menggunakan bantuan software semacam Norton partition magic, ranish partition manager, Eazeus Partition Manager dan dan masih bayak lagi sofware yang di ciptakan untuk itu.

Baiklah di bawah ini akan di bahas bagaimana cara partisi hardisl pada windows 7

Klik kanan [computer] > pilih [manage]
Pada jendela “computer management”, pilih [storage] kemudian pilih [disk management].

Pada jendela sebelah kanan terlihat jumlah partisi yang telah ada. Kemuian klik kanan pada harddisk yang mau dipartisi. kemudian pilih [Shrink Volume].

Muncul “querying shrink space” tunggu maka akan muncul Muncul jendela shrink.
Lalu isikan volume sesuai sesuai kebutuhan
Lalu klik [Shrink].

Akan muncul partisi baru yang masih belum terformat atau free space, disini partisi baru masih belum bisa digunakan.
Kemudian format partisi agar bisa digunakan, klik kanan pada “free space” tadi kemudian pilih [new simple volume].

Muncul [New simple volume wizard] > klik [next].
Muncul jendela [specify volume size] > klik [next] lagi
Muncul jendela [assign drive letter or path] > klik [next] lagi.
Muncul jendela [format partition]. Pada file system pilih saja NTFS, kemudian pada volume label > isikan “nama label drive partisi anda”, kemudian klik [next].

Muncul jendela [completing the new simple volume wizard]. Sebelum klik finish lihat dulu informasi yang tertera. Kalau belum sesuai dengan keinginan, klik [back], kalau sudah sesuai silahkan klik [finish]
Maka partisi harddisk telah selesai dan siap untuk dipergunakan.

Buka windows explorer untuk meyakinkan...
Selamat mencoba....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar